Thursday, December 20, 2018

Resep kue bawang gurih dan renyah cocok untuk kue natal

 Halo kawan Pecinta resep masakan daging ,kue roti,sayur,dan lai sebagainya,kali ini admin KRN (Kuliner Resep Nusantara ) akan berbagi resep cara membuat Kue bawang yang tentunya sederhana,enak ,renyah dan tak kalah rasannya ,yakni gurihnya,yuk jika sobat KRN tertarik ,berikut bahan dan cara untuk membuatnya .

 Tetapi sebelumnya ,admin  ucapkan terima kasih kepada para ibu-ibu juga mbaknya,serta masnya juga yang sudi mampir dan membaca artikel dari admin KSN ,langsung saja kita persiapkan bahan di bawah ini.

 Bahan-bahan yang harus tersedia,sebagai berikut
  1. Tepung Kanji /atau Sagu 1/2 Kg (untuk kebutuhan lebih ,bisa di tambahkan )
  2. Terigu 1/2 Kg
  3. Bawang merah 50 Gr (bisa di tambahkan juga sesuai kebutuhan) ,Bawang putih persiapkan juga 100 Gr.
  4. Seledri ,sesuai kebutuhan ,bisa gunakan 6 batang saja dulu,jika ingin praktek awa.
  5. Kaldu Ayam 1 bungkus /bisa di kurangi ,atau ditambahi.
  6. Telur 2 butir,kocok dan lepas
  7. Wijen ,kita sangrai ,butuh 50 gram saja
  8. Garam 4 sdt (Sendok Teh)
  9. Margarin 3 Sendok Makan
  10. Air matang 1 liter saja (1000 ml)
Cara penggolahan SBB
  1. Siapkan panci ,masukkan Terigu +air +Seledri+Bumbu halus+Kaldu ayam+Telur+wijen+Garam & Margarin.Lakukan penggadukan ,sampai semua bahan tadi tercampur merata.
  2. Setelah itu kita nyalakan kompor,(usahakan untuk kompor jangan mengunakan kayu ya wkwkwkwk) Selanjutnya Adonan yang barusan kita buat tadi ,kita masak ,dan jangan lupa sambil di aduk-aduk,setelah agak kental,baru kita angkat dan pindahkan ke wadah yang telah kita sediakan.
  3. Kita ke tahap berikutnya,yakni tambahkan Sagu/kanji aduk lagi sampai bahan menjadi kalis.Untuk berikutnya kita piphkan adonan dengan Ampia sesuai selera,lebih tipis lbih bagus,awas jangan terlalu tipis,entar di sangka pelit.
  4. Untuk motong ,supaya bergerigi bisa gunakan pisau bergerigi,yang biasa di gunakan untuk memotong Agar-agar
  5. Setelah itu ,kita siapkan Wajan,lalu beri minyak tanah,,,ehhh minyak goreng dan saatnya kita goreng sampai matang.dan untuk yang sudah matang ,angkat tiriskan,supaya minyak tidak menempel di kue bawang krispy.
Demikian kawan cara membuat kue bawang krispy,hidangan ini cocok untuk acar hari besar,natal,idul fitri,dan lain sebagainya,selamat mencoba sahabat KRN.

Bagikan resep ke

Resep kue bawang gurih dan renyah cocok untuk kue natal
4/ 5
Oleh

Langganan resep via email

Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

KOMENTARMU