Sunday, September 11, 2016

Resep membuat sayur untuk Ketupat


Ketupat memang tidak asing lagi bagi kita sebagai warga indonesia,sebagai perayaan hari-hari besar tertentu selalu ada ketupat,dengan cara penyajian yang beragam,kali ini admin javakuliner akan berbagi resep membuat sayur ketupatnya,yang sangat sederhana dan tentu nikmat,jika sobat tertarik,persiapkan semua bahan di bawah ini.

Bahan yang harus di persiapkan membuat sayur ketupat sebagai berikut
 
nama bahan takaran
Lobak,iris kotak sesai selera 100 gram
Wortel,iris juga 80 gram
Paprika hijau,iris kotak 1 buah saja
Udang,opsional,bisa tambahkan 5 ekor saja
Tahu,potong dan goreng 1 papan saja
Daun salam 3lembar
Serai,sesuai kebutuhan,memarkan bisa gunakan seperlunya dari 1 batang
Merica bubuk,Gula pasir 1 sendok teh
Kaldu,bia gunakan kaldu apa saja 1 sachet
Garam seperlunya
Santan kelapa 500 ml
Minyak goreng sesuai kebutuhan

Bumbu halus sebagai berikut
 
bahan takaran
Cabe merah 6 biji
Bawang merah 8 buah
Bawang putih 3 siung
Kunyit 3 cm
Terasi sesuai kebutuan

Haluskan semua bahan di atas
Sekarang cara pembuatan sebagai berikut
 
1,tumis semua bumbu halus,tambahkan Daun salam,dan Serai yang sudah kita siapkan,lakukan sampai harum
2,Masukkan sayuran dan aduk sampai merata supaya bumbu meresap,lalu tambahkan Santan (untuk santan gunakan separo dahulu),untuk proses ini sayuran setengah matang saja
3,Setelah itu kita masukkan kembali, sisa Santan dan tambahkan kaldu,Garam,Merica,serta Gula,tunggu sampai matang dan angkat
4,siap sajikan bersamabahan pelengkap

Bahan pelengkap,sobat javakuliner bisa gunakan,Telur,Kerupuk,Ketupat,Bawang goreng,Kerupuk udang,

Bagikan resep ke

Resep membuat sayur untuk Ketupat
4/ 5
Oleh

Langganan resep via email

Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

KOMENTARMU