Thursday, June 30, 2016

Resep Capcay sayuran enak gurih


 Cuaca panas sangat cocok sekali bila kita menikmati menu yang seger-seger,seperti memasak sayur bening atau pun capcay dengan kuah bening yang sangat nikmat,kali ini admin akan coba bagikan resep yang sangat popular di tanah jawa,yaitu menu kuah capcay,sebenarnya masakan ini dari cina,dan dalam pengolahan capcay ini ada sekitar 10 jenis sayuran yang tentunya sangat bergizi dan sangat di butuhkan oleh tubuh kita,bagaimana sobat java jika kita hari ini akan coba memasak sayur kuah capcay,jika sobat java tertarik,bisa persiapkan bahan di bawah ini
  • Wortel 50 gr,kerik kulitnya setelah itu,iris tipis menyerong
  • Bungkol atau kembang kol 50 gr,
  • Daun kol 80 gr,iris tipis sesuai dengan selera
  • Jamur merang,belah menjadi 2 bagian,siapkan 100 gr saja
  • Sawi putih iris sesuai selera,siapkan 70 gr
  • Udang yang sudah kupas,70 gr
  • Ayam fillet siapkan 100 gram saja.iris sesuai dengan selera
  • Daun bawang 4 batang,iris menyerong
  • Seledri 5 batang saja
  • Sawi hijau 1 ikat
  • Buncis 1/2 ikat
  • Tomat 2 buah,potong sesuai selera
  • Air bersih 2 gelas
Sekarang kita akan persiapkan bahan untuk membuat bumbu tumis untuk capcay sebagai berikut
  • Bawang putih 4 siung,geprek
  • Minyak wijen 2 sdm
  • Saus tomat 1 sachet
  • Garam seperlunya
  • Gula pasir secukupnya 
  • Lada bubuk 1 sdt saja
Untuk cara pembuatan sangat mudah sekali sobat java,ikuti langkah di bawah ini
  • Langkah awal tumis bawang putih yang sudah kita geprek,tambahkan minyak wijen,dan tomat yang sudah kita belah tambahkan udang,ayam fillet,aduk sampai merata dan sampai berbau harum.selanjutnya kita masukkan semua sayuran di atas wortel,bungkol,daun kol,jamur merang,sawi putih,daun bawang,seledri,sawi hijau,buncis,aduk sampai merata dan tambahkan garam,merica bubuk,serta gula aduk lagi,sambil kita cicipi,jika sudah pas rasanya tunggu sekitar 10 menit
  • Setelah matang angkat,dan sajikan selagi masih hangat,selamat mencoba
 Demkian sobat java cara praktis membuat Capcay kuah yang enak dan bergizi,jika sobatada pertanyaan silahkan tanyakan di kolom komentar,atau pun ada yang ingin di tambahkan,silahkan saja admin tunggu.

Bagikan resep ke

Resep Capcay sayuran enak gurih
4/ 5
Oleh

Langganan resep via email

Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

KOMENTARMU