Tuesday, June 28, 2016

Resep membuat roti Nishiki tamago


 Resep jepang yang akan saya sajikan berikut adalah merupakan makanan berjenis kue kering dengan paduan bahan dasar telur dan menyerupai roti kukus yang berada di indonesia,berikut dalam bahasa jepang asal usul roti nishiki tamago adalah dari nama Tamago yang berarti telur,sedangkan nama Nishiki yang berarti sulaman benang sutra yang berwarna warni,sedangkan orang jepang jika memakan makanan ini mengingatkan akan benda-benda mewah seperti brokat sutra, serta emas dan perak.maka dari itu untuk hidangan roti ini mereka sebut dengan Nishiki Tamago,bagaimana sobat java kuliner,jika kita coba membuat resep roti dari jepang ini,untuk pembuatan tidaklah rumit,jika sobat java tertarik untuk membuatnya persiapkan bahan di bawah ini
  • Telur,untuk telur sobat java bisa menggunakan telur jawa atau ayam negeri,siapkan 5 butir saja
  • Gula putih secukupnya saja,dan persiapkan garam juga
Sekarang kita ke tahap persiapan pembuatan Nishiki tamago,sobat java ikuti langkah di bawah ini
  • Siapkan telur 5 butir tadi ke dalam panci,tambahkan air,dan rebus,saat mendidih tambahkan garam yang sudah kita siapkan tadi,lakukan sekitar 20menit,setelah itu angkat dan siapkan air dingin,bisa gunakan air es,setelah itu masukkan,dan kupas cangkang telur,sisihkan dan tiriskan.
  • Siapkan 2 wadah,lalu belah putih telur,setelah itu ambil yang kuningnya,dan sisihkan.langkah pertama setelah putih telur kita pisahkan dengan kuningnya,sekarang ambil saringan taruh putih telur di atas saringan,dan tekan menggunakan sendok,supaya putih telur hancur dan dapat masuk ke wadah yang telah kita siapkan,di bawah saringan,setelah itu kita bersihkan saringan yangkita buat untuk menyaring putih telur,sekarang kita akan lakukan menyaring kuning telurnya,tetapi sebelum melakukannya,kita campur dulu gula dan garam ke dalam saringan,setelah itu kita asukkan kuning telurnya,dan lakukan seperti menyaring pada bagian putih telur tadi,lakukan sampai selesai.
  • Langkah berikutnya adalah kita letakkan saringan putih telur dalam kain lap bersih,setelah itu  gunakan kain tersebut untuk membentuk putih telur menjadi seperti batang berukuran panjang sekitar 10 cm.selanjutnya bungkus dengan tisu untuk menyerap kelebihan air.tahap berikutnya bentangkan pembungkus plastik berukuran 30 x 30 cm.dan letakkan kuning telur di tengahnya dan bentuk menjadi persegi berukuran 10 x 10 cm.
  • Berikutnya letakkan putih telur yang berbentuk batang di tengah kuning telur yang berbentuk persegi.lalu angkat kedua ujung pembungkus plastik,untuk mengangkat kuning telur agar membungkus putih telur yang berbentuk batang, dan sehingga membentuk gulungan.tahap berikutnya bungkus ketat gulungan dalam plastik lalu masukkan dalam alat pengukus selama 15 menit,menggunakan api sedang.setelah itu buka pembungkus plastik untuk mengeluarkan uapnya.biarkan sampai dingin.langkah terakhir potong menjadi irisan setebal 1 cm. Susun dalam piring.
 Bagaimana sobat javakuliner,tentang cara membuat resep Nishiki tamago,jika sobat ingin menambahkan silahkan saja,dan terima kasih telah membaca artikel membuat roti dari negeri sakura tersebut.selamat mencoba.

Bagikan resep ke

Resep membuat roti Nishiki tamago
4/ 5
Oleh

Langganan resep via email

Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

KOMENTARMU