Tuesday, December 27, 2016

Resep Nasi Goreng Hongkong Enak Dan Lezat


 Jumpa lagi sobat kuliner,kali ini admin akan membagikan resep nasi goreng. Ya, nasi goreng adalah menu yang sangat merakyat. Hampir disemua negara kita jumpai nasi goreng. Resep nasi goreng yang akan admin bagikan yaitu,nasi goreng yang terkenal di negara hongkong. bagi sobat yang berminat,bisa langsung saja kita siapkan bahan-bahannya.

Bahan-bahan:
  • 1 piring nasi putih
  • 1 batang daun bawang
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdt kecap inggris
  • 1 sdt kecap ikan
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdm margarin
  • Cabe rawit secukupnya
  • Garam secukupnya
Bahan tambahan:
  • 1 butir telur
  • Udang 
  • Cumi-cumi
  • Sosis
  • ( untuk bahan tambahan bisa pilih sesuai selera )

Langkah-langkah mengolahnya:
  • Goreng terlebih dulu bahan tambahan kemudian sisihkan
  • Tumis bawang putih dan cabai rawit sampai harum
  • Masukan nasi putih sambil diaduk-aduk
  • Tambahkan kecap inggris,margarin,merica,kecap ikan,dan garam
  • Aduk sampai rata
  • Jika sudah tercampur rata,tambahkan bahan tambahan yang sudah digoreng dan irisan daun bawang
  • Aduk-aduk sampai rata dan matang sempurna
  • Angkat nasi goreng 
  • Siap dihidangkan
Ya,seperti itu lah sobat cara pengolahannya. Sobat bisa mencobanya dirumah,sebagai menu spesial untuk keluarga tercinta. Selamat mencoba.
Baca selengkapnya

Monday, December 26, 2016

Bolu Pandan Jerman Empuk Dan Nikmat


 Jumpa lagi dengan admin disini,kali ini admin akan membagikan resep bolu panggang. Bolu panggang kali ini adalah bolu pandan jerman,yaa bolu ini sangat terkenal dijerman. Bahkan saat ini dinegara kita sudah sangat menjamur keberadaanya, dengan berbagai macam cara mengolahnya. Langsung saja kita siapkan bahan dan langkah pengolahannya.

Bahan-bahan yang harus disediakan sebagai berikut:
  • 60 gram tepung terigu
  • 100 gram gula pasir
  • 1 sdt pasta pandan
  • 6 kuning telur
  • 3 putih telur
  • 30 gram maizena
  • 30 gram susu bubuk
  • 2 sdm susu cair
  • 100 gram butter atau margarin
  • 1/2 sdt emulsilfer
Langkah-langkah pengolahannya,ikuti tahap di bawah:
  • Campur semua bahan,tepung terigu,gula pasir,putih telur,emulsifer,kuning telur,susu cair,susu bubuk,maizena
  • Kocok atau bisa menggunakan mixser sampai adonan mengembang
  • Tambahkan pasta pandan dan buter aduk rata
  • Siapkan loyang lalu olesi margarin dan tepung terigu
  • Tuang adonan dalam loyang
  • Panggang selama kurang lebih 40 menit sampai matang
  • Angkat loyang lalu keluarkan bolu
  • Biarkan dingin sebentar kemudian potong-potong
  • Bolu pandan jerman siap dinikmati
 Demikian cara yang bisa admin bagikan,Kurang lebihnya seperti itu cara membuatnya sobat kuliner.dan  anda bisa mencobanya sendiri dirumah, kue ini sangat cocok sebagai hidangan waktu santai bersama keluarga. Selamat mencoba.


Baca selengkapnya

Mashed Potato Ala Jerman Enak Dan Nikmat


 Kali ini admin akan membagikan resep yang berbahan dasar kentang. Mashed potato atau kentang tumbuk adalah, makanan yang sangat terkenal di negara Jerman lho sobat kuliner. Langsung saja jika tertarik ingin membuatnya,sobat bisa siapkan bahan dan cara pengolahanya di bawah ini.

Bahan-bahan yang harus di sediakan sebagai berikut:
  1. 5 buah kentang
  2. 3 sdm margarin
  3. 1 sdt merica bubuk
  4. 250 ml susu cair
  5. Garam secukupnya
Cara pengolahannya ikuti langkah di bawah ini:
  1. Bersihkan ketang kupas kulitnya dan cuci bersih
  2. Potong dadu besar
  3. Rebus kentang selama 15 menit sampai matang
  4. Angkat kentang kemudian tumbuk tambahkan margarin
  5. Masak susu sampai kental
  6. Tambahkan garam dan merica
  7. Campurkan dalam tumbukan kentang
  8. Taruh dalam wadah siap dinikmati
Oke selamat mencoba,semoga bermanfaat,Kurang lebihnya seperti itu cara pengolahannya,sobat bisa mencobanya dirumah. Untuk hidangan keluarga tercinta.
Baca selengkapnya

Tempura Taiwan Ala Dapur Rumahan


Jumpa lagi sobat kuliner,admin kali ini akan membagikan resep dari taiwan.yaitu tempura seafood taiwan. Langsung saja kita siapkan bahan-bahannya dan cara mengolahnya.

Bahan-bahan utama sebagai berikut:
  • 500 gram cumi-cumi
  • 500 gram ikan ( jenisnya sesuai selera )
  • 500 gram udang besar
  • 500 gram tepung tempura
  • 550 gram ubi atau buncis ( sesuai selera )
  • Merica bubuk secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Air jeruk lemon secukupnya
  • Minyak goreng
Bahan pencelup:
  • 400 gram tepung terigu
  • 4 butir telur ayam
  • 3 sdt beking powder
  • 500 ml air dingin
Langkah-langkah pengolahan Tempura Taiwan sebagai berikut:
  • Bersihkan ikan,udang,dan cumi lalu cuci bersih
  • Cuci bersih sayuran
  • Setelah bersih lumuri dengan garam,merica,air jeruk.diamkan sebentar supaya bumbu meresap
  • Campurkan bahan celupan lalu aduk sampai menjadi adonan
  • Celupkan udang,cumi,ikan,dan sayuran
  • Kemudian lumuri dengan tepung tempura sambil ditekan agar tepung menempel
  • Panaskan minyak,kemudian goreng sampai matang
  • Tempura siap disajikan
 Kurang lebihnya seperti itu cara mengolahnya,sobat bisa mencobanya di rumah, dan bisa berkreasi sendiri sesuai selera.semoga resep yang admin bagikan bisa bermanfaat dan Selamat mencoba,jangan lupa ya bagikan resep Tempura Taiwan Ala Dapur Rumahan.
Baca selengkapnya

Resep Mie Kaldu Daging Sapi khas Taiwan ala dapur sendiri


 Kali ini admin akan membagikan resep dari negara taiwan yaitu,mie daging sapi.kalau di negara taiwan, makanan ini sangat terkenal ,dan tentu patut kita coba,dan di jamin halal. langsung saja,jika sobat penasaran mari kita sama-sama membuatnya.

Bahan utama:
  • 100 gram mie telur
  • 2 batang seledri
  • 1 batang daun bawang
  • 100 gram taoge ( bisa diganti dengan sawi atau sesuai selera )
  • 1 sdm bawang goreng
Bahan untuk kuah:
  • 100 gram daging sapi
  • 700 ml kaldu daging sapi
  • 1 sdm minyak sayur
  • 2 sdm minyak wijen
  • 3 siung bawang putih
  • 2 sdt saus sambal
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm kecap asin
  • Garam secukupnya
  • Merica bubuk secukupnya
Cara pengolahannya:
  • Rebus mie setengah matang,tiriskan
  • Tumis bawang putih dengan minyak sayur dan minyak wijen
  • Masukkan daging sapi,saus sambal lalu aduk rata
  • Setelah daging sapi berubah warna tuang kaldu daging,kecap manis,garam,merica,kecap asin
  • Masak sampai mendidih
  • Kemudian masukan mie,taoge atau sawi,daun bawang,dan seledri.
  • Masak sampai mie matang sempurna
  • Taruh dalam mangkuk,lalu taburi bawang goreng
  • Siap dihidangkan

 Demikian sobat java kuliner,cara membuatnya,semoga yang admin bagikan bisa bermanfaat,dan Sepertinya tidak hanya ,enak,tetapi juga banyak sekali nilai gizinya.dan silahkan mencobanya dirumah. Pasti akan menggugah selera anda,selamat mencoba.
Baca selengkapnya

Sunday, December 25, 2016

Resep Punch Melon Timun Selasih Ala Dapur Rumahan


 Jumpa lagi sobat kuliner,kali ini admin akan membagikan sebuah resep minuman. Yaitu punch melon timun selasih,langsung saja kita siapkan bahan-bahannya.

Bahan-bahan yang dibutuhkan:
  • 170 gram timun
  • 200 gram melon
  • 100 gram gula pasir/ secukupnya
  • 1 sdt selasih
  • 100 ml air
  • 200 gram es serut/ es batu
  • Sirup melon secukupnya
Langkah-langkah membuatnya:
  • Sipakan wadah
  • Masukan melon,selasih,timun,dan sedikit gula pasir
  • Tambahkan air,sirup,es batu/ es serut
  • Aduk rata
  • Punch melon timun selasih siap dinikmati
 Seperti itulah kira-kira cara membuatnya,sobat bisa mencobanya dirumah. Cocok dinikmati saat santai anda bersama keluarga. Selamat mencoba.
Baca selengkapnya

Rendezvous Coffee Italy Nikmat Menggoda


Kali ini admin akan membagikan resep kopi. Pasti para sobat sudah tidak asing lagi dengan kopi,resep kopi ini adalah rendeszvous coffee italy. Langsung saja kita persiapkan bahannya.

Bahan:
  • 3 sdm flavor
  • 30 ml susu hangat
  • 30 ml susu dingin
  • Espresso secukupnya
  • Whipped cream secukupnya
Cara membuatnya:
  • Siapkan gelas atau cangkir
  • Masukan espresso lalu campur dengan susu hangat dan susu dingin
  • Tuang bergantian agar berbentuk layer
  • Setelah semua tercampur dan sudah berbusa tambahkan whipped cream diatas busa
  • Tambahkan kayu manis,tabur diatasnya
  • Jika suka bisa tambahkan dengan es krim
Pasti sangat maknyus ya sobat,pas sekali untuk menu sarapan pagi anda. Selamat mencoba dirumah.

Baca selengkapnya

Thursday, December 22, 2016

Sangria Spanyol Minuman segar Dan Nikmat


 Jumpa lagi dengan sobat kuliner,kali ini admin akan membagikan resep minuman. Yang pas dihidangkan saat cuaca panas,pastinya segar saat dinikmati. Mari sobat kita membuat minuman sangria spanyol,yang sangat terkenal dinegaranya. Tidak ada salahnya kita moncoba membuat sendiri dirumah. Langsung saja kita siapkan bahan-bahannya.

Bahan yang dibutuhkan:
  1. 100 ml sirup anggur
  2. 1 sdm air jeruk lemon
  3. 500 ml jus anggur
  4. 200 ml jus jeruk
  5. Es batu secukupnya
  6. Irisan lemon secukupnya
Langkah-langkah membuatnya:
  1. Campurkan dalam wadah jus jeruk,jus anggur,sirup anggur,air jeruk lemon
  2. Aduk sampai semua bahan tercampur rata
  3. Tambahkan es batu dan irisan lemon
  4. Siap dinikmati
  5. Jika kurang dingin bisa masukkan dalam kulkas terlebih dahulu baru dinikmati
 Seperti itu kurang lebihnya cara membuat sangria spanyol. Praktis dan bahan mudah didapat. Selamat mencoba untuk menemani saat santai bersama keluarga.
Baca selengkapnya

Resep Coklat Panas Marshmallow Nikmat Ala Dapur Rumahan


Kali ini admin akan membagian resep minuman dari amerika serikat,yaitu coklat panas marshmallow. Langsung saja kita siapkan bahan dan cara membuatnya.

Bahan-bahan:
  1. 50 gram marshmallow siap pakai
  2. 20 gram gula pasir
  3. 50 gram susu cair
  4. 75 gram bubuk coklat
  5. 50 gram air matang panas
Cara membuatnya:
  1. Panaskan coklat bubuk sampai mencair
  2. Tambahkan susu cair dan gula pasir
  3. Aduk sampai mendidih
  4. Setelah medidih tuang dalam gelas atau cangkir
  5. Tambahkan marshmallow diatasnya
  6. Coklat panas marshmallow siap disajikan
Seperti itulah cara membuatnya,sobat bisa mencobanya dirumah. Untuk hidangan sarapan pagi rasanya pas sekali. Selamat mencoba.
Baca selengkapnya

Tuesday, December 20, 2016

Paella Seafood Khas Spanyol Lezat Menggugah Selera


 Jumpa lagi dengan sobat kuliner hari ini.admin akan membagikan sebuah resep dari spanyol yaitu,paella seafood. Menu ini sangat terkenal dinegaranya,banyak restauran menyediakan menu ini. Lanngsung saja sobat kita siapkan bahan dan langkah-langkah pengolahannya.

Bahan-bahan:
  • 300 gram beras pulen
  • 200 gram cumi-cumi
  • 150 gram udang segar
  • 1/2 buah tomat
  • 100 gram paprika
  • 20 gram bawang bombay
  • 1 siung bawang putih
  • 200 gram kerang putih
  • 1/2 sdt kunyit bubuk
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdt merica bubuk
  • Garam secukupnya
  • 600 ml air atau secukupnya
Langkah-langkah pengolahannya:
  • Bersihkan udang,cumi-cumi,kerang tiriskan
  • Potong semua bahan ( sesuai selera )
  • Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum
  • Masukkan udang,kerang,dan cumi-cumi aduk rata
  • Tambahkan tomat,paprika,dan beras.lalu tambahkan air dan bumbu aduk sampai rata
  • Masak sampai beras matang menjadi nasi
  • Angkat dan siap dihidangkan
 Pasti rasanya maknyus ya sobat,silahkan mencobanya dirumah.bahannyapun mudah didapat,jadikan hidangan istimewa untuk keluarga tercinta. Selamat mencoba.
Baca selengkapnya

Monday, December 19, 2016

Choklat Mousse Ala Prancis Segar Menggugah Selera



 Kali ini admin akan membagikan resep dari prancis. terutama bagi para sobat yang suka makanan dingin,dan penasaran ingin buat sendiri di rumah,sobat kuliner wajib nih mencoba menu yang satu ini yaitu coklat mousse.Langsung saja kita siapkan bahan dan cara membuatnya.

Bahan-bahan yang dibutuhkan:
  1. 6 butir telur
  2. 150 gram batang coklat
  3. 8 gram gula halus
Cara membuatnya:
  1. Panaskan batang coklat sampai mencair
  2. Setelah mencair angkat dan biarkan dingin
  3. Pisahkan kuning telur dan putihnya
  4. Campurkan kuning telur dalam coklat cair aduk sampai rata
  5. Aduk putih telur sampai mengembang tambahkan gula halus
  6. Campurkan adonan coklat dan kocokan putih telur dalam wadah ( gelas atau mangkuk cantik  sesuai selera )
  7. Masukan dalam kulkas biarkan dingin
  8. Hidangkan dalam keadaan dingin

Sepertinya rasanya sangat segar ya sobat. Sangat pas dinikmati saat cuaca panas,selamat mencoba.
Baca selengkapnya

Beef Mozzarella Tortilla Gurih Dan Nikmat


 Jumpa lagi dengan java kuliner disini,kali ini admin akan membagikan resep dari Eropa. Mungkin para sobat ada yang gemar dengan menu eropa,bisa coba membuatnya sendiri di rumah. Beef mozzarella tortilla,adalah salah satu menu Eropa yang paling terkenal.Bagi sobat kuliner yang ingin mencobanya bisa langsung kita siapkan bahan-bahannya.

Bahan yang dibutuhkan:
  • 3 buah beef burger
  • 3 lembar kulit tortilla
  • 1 buah sosis
  • 1 telur
  • 3 sdm kornet
  • Keju mozzarella ssecukupnya
  • Margarin secukupnya
Langkah-langkah pengolahannya:
  • Potong-potong sosis dan beef burger (  potong kotak atau sesuai selera)
  • Panaskan mentega lalu goreng telur,kornet,beef burger,dan sosis yang sudah dipotong-potong
  • Siapkan kulit tortila,kemudian bahan yang sudah digoreng taruh diatasnya
  • Tambahkan keju mozzarella secukupnya atau sesuai selera
  • Kemudian gulung tortila,lalu panggang sampai matang
  • Angkat lalu potong gulungan menjadi dua bagian
  • Hidangkan dengan menambahkan saus sesuai selera
Kurang lebihnya seperti itu cara pengolahannya. Sobat bisa modifikasii sendiri dan silahan mencobanya dirumah,untuk sajian bersama keluarga tercinta.
Baca selengkapnya

Saturday, December 17, 2016

Resep Beef Steack Blackpepper Sauce Lezat Ala Eropa


Jumpa lagi dengan admin kuliner resep nusantara,kali ini admin akan membagikan resep dari eropa. Bagi sobat yang suka masakan eropa bisa membuatnya dirumah. Langsung saja kita siapkan bahan dan cara pengolahanya.

Bahan utama sebagai berikut:
  • 250 gr daging sapi cincang
  • 1 buah kentang
  • 1 buah wortel
  • 5 buah buncis
Bahan untuk merendam daging sapi:
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt merica
  • 1 sdt saus inggris
Bahan untuk saus:
  • 1 siung bawang putih
  • 1 buah bawang bombay
  • 1 sdt kecap
  • 1 sdt saus tiram
  • 1 sdt saus tomat
  • 1/4 sdt lada hitam
  • 1/4 sdt penyedap rasa
  • Tepung maizena secukupnya
Cara pengolahannya:
  • Daging cincang dibentuk bulat lalu pipihkan
  • Campurkan bahan rendaman daging,kemudian rendam daging yang sudah dibentuk selama kurang lebih 15 menit
  • Cuci bersih sayuran,buncis,wortel,dan kentang.  Potong memanjang
  • Untuk kentang rendam dalam air garam lalu goreng
  • Goreng daging steak tanpa minyak diatas teflon,bolak balik sampai daging matang
  • Bawang bombay dan bawang putih cincang halus,kemudian tumis sampai harum
  • Tambahkan saus tiram,saus tomat,kecap,lada hitam,saus inggris,penyedap rasa,garam dan gula secukupnya
  • Tambahkan sedikit air lalu aduk rata
  • Masukan tepung maizena yang sudah dicairkan,aduk sampai mengetal
  • Tata daging,sayuran,kentang goreng diatas wadah,siram daging dengan saus
  • Siap dinikmati
Seperti itulah kurang lebihnya cara pengolahanya,sobat bisa mencobanya dirumah. Untuk keluarga tercinta.
Baca selengkapnya

Resep Spanish Soup Tomato Recip Khas Spanyol Enak Dan Segar


Kali ini admin akan membagikan resep dari spanyol,yaitu spanish tomato soup recipe. Soup ini sangat unik memasaknya,karena tidak dimasak diatas api.melainkan hanya dihaluska atau di blender. Langsung saja kita siapkan bahan dan cara membuatnya.

Bahan-bahan:
  1. 5 buah tomat
  2. 1 buah paprika 
  3. 1 buah timun
  4. 1 buah bawang bombay
  5. 1 siung bawang putih
  6. 3 lembar roti tawar
  7. 1 sdm peterseli
  8. 2 sdm minyak zaitun
  9. 1/2 sdt bubuk paprika
  10. Air secukupnya ( bisa tambahkan es batu )
Langkah-langkah membuatnya:
  1. Cuci bersih,timun,tomat,paprika.kemudian potong-potong
  2. Sisihkan sedikit potongan bahan ( untuk taburan saat disajikan )
  3. Campurkan semua bahan,kemudian haluskan.
  4. Bisa menggunakan blender agar lebih praktis dan cepat
  5. Saring ampasnya
  6. Tuangkan dalam wadah,taburi dengan potongan timun,tomat,dan bawang bombay
  7. Siap dihidangkan
 Sepertinya sangat segar ya sobat,pasti penasaran dengan rasanya. Selamat mencoba semoga bisa menginspirasi para sobat kuliner.
Baca selengkapnya

Tuesday, December 13, 2016

Chiken Parmigiana Italay Lezat Menggugah Selera


Jumpa lagi dengan admin disini,kali ini admin akan membagikan resep dari eropa yaitu chiken parmigiana. Langsung saja kita siapkan bahan dan cara mengolahnya.

Bahan-bahan:
  • 150 gram paha ayam / dada ayam
  • 100 gram tepung kentucky
  • 1 butir telur
Bahan kentang tumbuk chiken parmigiana
  • 100 gram kentang
  • 10 gram mentega
  • 50 gram susu segar
  • 3 gram garam atau secukupnya
  • Merica secukupnya
Bahan campuran sayuran:
  • 50 gram tomato concase
  • 10 gram wortel
  • 10 gram buncis
  • 10 gram jagung
  • 30 gram keju mozarella
Cara mengolahnya:
  • Paha ayam yang sudah bersih,lumuri dengan telur yang sudah dikocok
  • Goreng paha ayam sampai matang,tiriskan
  • Membuat kentang tumbuk: kentang yang sudah dipotong-potong,campur dengan mentega,susu segar,garam,dan merica
  • Tumis sayuran dengan mentega sampai layu
  • Siapkan tomato concase
  • Untuk penyajianya,siapkan piring lalu letakan kentak tumbuk diatas piring
  • Letakan paha ayam diatas kentang tumbuk,lalu tambahkan tomato coscase dan keju mozarella
  • Kemudian oven sampai keju meleleh
  • Angkat tambahkan sayuran yang sudah ditumis
  • Chiken parmigian siap disantap
Kurang lebihnya seperti itu cara membuatnya,anda bisa mencobanya dirumah untuk menu sarapan. Pasti menggugah selera,selamat mencoba.

Baca selengkapnya

Saturday, December 10, 2016

Resep membikin curry fish ball ala Hongkong


 Jika sobat java kuliner berada di negara Hongkong,admin yakin pasti tidak asing dengan masakan atau menu yang satu ini,yang biasa di sebut Kale yui tan,atau curry fish ball hongkong,bagaimana jika saat ini admn akan bagikan resep cara membuatnya,jika sobat tertarik,yuk persiapkan bahan cara pembuatannya,di bawah ini
Bahan utama membuat Curry fish ball,sebagai berikut
  • Bawang merah kita iris kotak terlebih dahulu,gunakan 3 buah saja
  • Biji fish ball,30 buah saja
  • Susu evaporated 80 Ml
  • Air 170 Ml
  • Gula pasir 1 sendok makan
  • Kare bubuk 2 sendok makan
  • chili bubuk,1 sendok makan saja
  • Tepung maizena 2 sendok teh
Langkah pembuatannya sebagai berikut
  1. Siapkan wajan,atau penggorengan,lalu kita goreng bawang merah sampai harum,selanjutnya masukkan fish ball,kare,chili bubuk dan terakhir air.
  2. Kita masak sampai mendidih semua bahan tadi,dan terakhir kita masukkan Susu,Gula,Air tepung maizena.lakukan sampai matang.
Selamat mencoba,semoga bermanfaat
Baca selengkapnya

Friday, December 9, 2016

Cara Membuat Jenang Ketan Kenyal Dan Nikmat


 Menemani waktu santai sahabat kuliner,admin akan berbagi resep jenang ketan. Jenis makanan yang sekarang ini cara pengolahanya dengan berbagai rasa,dan tampilan yang menarik. Langsung saja kita persiapkan bahan dan cara pengolahannya.

Bahan yang dibutuhkan:
  1. 1 kg beras ketan
  2. 400 gram gula pasir
  3. 200 gram gula merah
  4. 800 gram santan kental
  5. Garam secukupnya
  6. Air secukupnya
Cara pengolahannya:
  1. Rebus gula merah sampai mencair
  2. Campurkan beras ketan yang sudah dihaluskan dengan garam,santan,dan gula pasir
  3. Aduk-aduk sampai rata
  4. Masak bahan yang sudah dicampur,dengan menambahkan gula merah dan air secukupnya
  5. Aduk terus sampai adonan menjadi kalis dan kental
  6. Angkat jenang,biarkan dingin
  7. Setelah dingin potong-potong jenang sesuai selera
  8. Jenang ketan siap dinikmati
 Seperti itulah kurang lebihnya cara pengolahanya,sahabat kuliner bisa mencobanya dirumah. Untuk dinikmati bersama keluarga diwaktu santai.


Baca selengkapnya

Lemet Singkong Manis Dan Lezat Menggugah Selera


 Lemet adalah jenis makanan tradisional yang terbuat dari singkong. Mungkin diantara sobat ada yang tidak tahu lemet itu apa. Kali ini admin akan berbagi resep cara membuat lemet,langsung saja kita siapkan bahan-bahannya.

Bahan yang dibutuhkan:
  • 2 kg singkong
  • 1 kg gula merah
  • 5 sdm gula pasir
  • 1 butir kelapa parut
  • Garam secukupnya
  • Daun pisang untuk membungkus
Langkah-langkah pengolahannya:
  • Singkong dibersihkan kupas kulitnya lalu cuci bersih
  • Parut singkong sampai habis
  • Campurkan kelapa parut,garam,gula merah,gula pasir
  • Aduk sampai tercampur rata
  • Masukan singkong yang sudah diparut,kemudian aduk-aduk sampai rata
  • Ambil kurang lebih 2 sendok makan adonan singkong,lalu bungkus dengan daun pisang
  • Setelah semua selesai,kukus sampai matang
  • Lemet singkong siap disajikan

Seperti itu cara pengolahanya,yang bisa admin kuliner bagikan,dan sahabat bisa mencobanya dirumah. Sangat pas dinikmati bersama keluarga tercinta.


Baca selengkapnya

Lemper Abon Sederhana Gurih Dan Nikmat


 Lemper adalah jenis makanan yang terbuat dari beras ketan. Meskipun terbilang makanan tradisional,namun lemper sangat disukai masyakarat. Dikampung-kampung, makanan ini sering kita jumpai saat ada acara hajatan. Tuan rumah yang punya hajat pasti membuat makanan ini,untuk disajikan kepada para tamu undangan. Kita juga bisa membuatnya sendiri lho sobat kuliner. Mari kita siapkan bahan dan cara mengolahnya.

Bahan-bahan:
  • 1 kg beras ketan
  • 1 batang sereh
  • 300 ml santan kental
  • 2 lembar daun salam
  • Garan secukupnya
  • Abon secukupnya ( abon sapi atau ayam sesuai selera )
  • Daun pisang dan lidi untuk membungkus
Langkah-langkah pengolahanya:
  • Rendam beras ketan selama satu malam
  • Masak beras ketan setengah matang
  • Masak santan,daun salam,garam,sereh sampai mendidih
  • Masukan beras ketan setengah matang
  • Aduk rata dan biarkan santan meresap
  • Kukus beras ketan sampai matang
  • Angkat dinginkan sebentar
  • Bentuk bulatan memanjang,dalamnya tambahkan abon
  • Bungkus dengan daun pisang,ujungnya dikaitkan dengan lidi
  • Kukus lagi sebentar agar matang sempurna
 Demikianlah kurang lebihnya cara pengolahanya. Sobat bisa mencobanya membuat dirumah,untuk sajian buat keluarga tercinta.
Baca selengkapnya

cara membuat Es Rujak segar menggoda


 Selamat siang sahabat kuliner,kali ini admin akan membagikan resep tentang rujak. Siapa sih yang tidak suka makan rujak,meski pedas tapi bikin ketagihan. Dan akan seperti apa ya rasanya,jika rujak kita buat es.pastinya tambah segar,langsung saja admin akan menyiapkan bahan-bahannya.

Bahan yang dibutuhkan:
  • 2 buah mangga ( jangan terlalu matang,biar nikmat )
  • 300 gram gula jawa
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 buah timun
  • 3 buah jambu air
  • 1 buah nanas
  • Garam dan gula pasir secukupnya
  • 5 buah cabai
  • Terasi secukupnya ( bila suka )
( buah sesuai selera )

Cara membuatnya:
  • Bersihkan buah lalu potong-potong sesuai selera
  • Rebus air bersama bumbu yang sudah duhaluskan
  • Tambahkan gula jawa,lalu masak sampai mendidih
  • Cicipi rasanya sudah pas atau belum
  • Jika rasa sudah pas,masukan buah yang sudah dipotong-potong
  • Tambahkan air perasan jeruk nipis
  • Aduk sampai rata
  • Angkat biarkan sampai dingin
  • Sajikan dengan menambahkan es batu
 Seperti itulah kurang lebih cara membuatnya,rasanya pedas manis dan segar. Sangat pas disajikan pada siang hari yang panas.untuk menemani waktu santai anda bersama keluarga dan sahabat. Selamat mencoba.
Baca selengkapnya

Meniran Gurih Dan Lezat Ala Dapur Sendiri


 Meniran adalah jenis makanan tradisional yang terbuat dari tepung beras. Saat sekarang ini meniran sangat jarang dijumpai. Dikampung admin tinggal pun sudah jarang dijumpai. Untuk itu admin akan membagikan resep cara pengolahan meniran. Langsung saja kita siapkan bahan dan mengolahnya adalah sebagai berikut.

Bahan yang dibutuhkan:
  • 1 kg tepung beras
  • 1 1/2 butir kelapa parut
  • Garam secukupnya
  • Air secukupnya
  • Daun pisang untuk membungkus
Cara pengolahannya:
  • Campurkan tepung beras,garam,kelapa parut
  • Aduk sampai rata 
  • Rebus air mendidih,lalu tuangkan dalam campuran tepung beras
  • Aduk aduk sampai rata
  • Masak selama kurang lebih 10 menit
  • Angkat dan aduk rata
  • Bungkus dengan daun pisang,ukuran sesuai selera ( bungkus sampai habis )
  • Kukus sampai matang
  • Angkat dan siap disajikan
Begitulah cara pengolahanya. Para sobat yang penasaran dengan meniran bisa membuatnya dirumah. Selamat mencoba.
Baca selengkapnya

Es Lemon Kiwi Ala Sidonk Segar Dan Menyehatkan


 Berbicara tentang minuman, pasti yang  terbayang langsung kesegaranya. Apa lagi disaat cuaca panas, minuman es sudah pasti banyak diburu. Kali ini admin akan membagikan sebuah resep minuman yaitu,es lemon kiwi. Selain menyegarkan juga menyehatkan. Langsung saja kita siapkan persiapkan bahan dan cara membuatnya.

Bahan yang dibutuhkan:
  1. 3 buah kiwi
  2. 1 buah lemon
  3. Gula pasir secukupnya
  4. Es batu secukupnya
  5. Soda manis secukupnya
Cara membuatnya:
  1. Peras jeruk lemon
  2. Potong-potong buah kiwi
  3. Siapkan blender,masukan buah kiwi,gula,es batu,dan air jeruk lemon
  4. Blender sampai halus
  5. Tambahkan soda manis
  6. Blender lagi sampai rata
  7. Es lemon kiwi siap dinikmati 
 Seperti itulah diantaranya cara membuatnya,mudah kan. Sobat bisa membuatnya dirumah,untuk menghilangkan ras dahaga.pasti sangat menyegarkan. Selamat mencoba.
Baca selengkapnya

Thursday, December 8, 2016

Tahu Brintik Ala Dapur Rumahan Gurih Dan Renyah


 Tahu adalah makanan yang sangat merakyat,siapa sih yang tidak mengenal tahu. Selain mudah didapat,cara pengolahanyapun bermaca-macam. Seperti resep yang akan admin bagikan yaitu,tahu brintik. Langsung saja kita persiapkan bahan dan cara pengolahannya adalah sebagai berikut.
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
  • 20 buah tahu ( alangkah baiknya jika tahu kotak )
  • 300 gram tepung terigu
  • 3 sdm tepung tapioka
  • 1 butir telur
Bahan bumbu halus:
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdt ketumbar
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
Langkah-langkah pengolahannya:
  • Jika tahu ukuran besar,maka potonglah tahu terlebih dahulu
  • Goreng tahu setengah matang
  • Haluskan bumbu
  • Campurkan bumbu dengan tepung terigu,tepung tapioka,dan telur.
  • Aduk-aduk sampai rata sambil tambahkan air.
  • Setelah tercampur menjadi adonan,masukan tahu yang sudah digoreng setengah matang
  • Goreng tahu dalam minyak panas
  • Angkat tahu tiriskan sebentar
  • Tahu brintik siap dihidangkan
  Sepertinya rasanya sangat cryspy ya sahabat kuliner,wajib mencobanya nih dirumah. Agar tidak bosan makan tahu yang begitu-begitu saja. Dinikmati bersama keluarga,sangat pas diwaktu santai. Selamat mencoba.
Baca selengkapnya

Oreo Goreng Empuk Dan Gurih Ala Dapur Rumahan


  Sahabat kuliner,kali ini admin akan berbagi resep camilan. Oreo pastinya sudah tidak asing lagi dengan biskuit ini,rasanya yang manis sangat digemari anak-anak. Jika bosan dengan dimakan begitu saja,mari kita buat oreo goreng.pasti dijamin maknyus rasanya,langsung saja kita siapkan bahan-bahannya.
Bahan yang dibutuhkan:
  • 15 keping oreo
  • 150 gram tepung terigu
  • 20 gram tepung maizena
  • 1 sdt baking powder
  • 20 gram gula pasir
  • 1 butir telur
  • 250 ml susu cair
  • Gula tabur secukupnya
Cara pengolahannya:
  • Campurkan tepung terigu,tepung maizena,baking powder,gula,telur,dan susu cair
  • Aduk sampai bahan tercampur rata
  • Celupkan oreo dalam adonan
  • Goreng oreo yang sudah dicelupkan adonan 
  • Angkat oreo yang sudah matang
  • Taburi dengan gula tabur
  • Oreo goreng siap dinikmati
 Pastinya sangat makyus ya sahabat kulier,wajib mencobanya nih dirumah.sebagai camilan teman santai anda bersama keluarga tercinta. Selamat mencoba.
Baca selengkapnya

Telur Kecap Asin Taiwan Ala Dapur Rumahan


 Selamat siang sahabat kuliner,siang ini admin akan menemani istirahat siang anda dengan berbagi resep.kali ini admin akan membuat telur kecap ala negeri formosa,resep dengan bahan baku telur ini sangat terkenal ditaiwan. Langsung saja kita siapkan bahan dan cara memasaknya.

Bahan yang dibutuhkan:
  • 1 kg telur
  • 600 ml air
  • 150 ml kecap asin
  • 4 sdm gula
Cara mengolahnya:
  • Rebus telur sampai matang
  • Kupas kulitnya
  • Campurkan gula,air,dan kecap asin
  • Masak sampai mendidih
  • Masukan telur yang sudah dikupas
  • Masak selama kurang lebih 15 menit dengan api kecil
  • Diamkan sebentar agar bumbu meresap dalam telur
  • Angkat telur dan siap disajikan

 Seperti itulah cara pengolahanya,sahabat bisa mencobanya dirumah.selain praktis bahannya juga mudah didapat. Ditaiwan telur kecap asin ini sangatlah terkenal. Ditoko-toko seperti seven dan familimart yang ada ditaiwan,pasti selalu disediakan.
Baca selengkapnya

Wednesday, December 7, 2016

Ikan Asar Sambal Jeruk Khas Maluku


 Selamat pagi sobat kuliner,pagi ini admin jalan-jalan ke Maluku nih.beragam makanan khas maluku admin jumpai disini,salah satunya adalah ikan asar.resepnya pun sangat mudah dan bahannya mudah didapat. Langsung saja kita siapkan bahan dan cara memasaknya.

Bahan utama:
  • 3 ekor ikan tongkol
  • Daun pisang ( untuk membungkus )
  • Garam secukupnya
Bahan sambal jeruk:
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 buah tomat
  • 4 siung bawang merah
  • 5 buah cabai rawit
Cara pengolahanya:
  • Ikan dibersihkan kemudian cuci bersih
  • Olesi ikan dengan garam
  • Bungkus ikan dengan daun pisang
  • Panggang ikan sampai matang
  • Untuk sambal jeruk,iris-iris cabai,tomat,bawang merah
  • Campur dengan air perasan jeruk nipis
  • Angkat ikan dan sajikan bersama sambal jeruk.
 Rasanya pasti menggugah selera makan anda bersama keluarga. Sobat bisa mencobanya dirumah,sebagai menu sepesial untuk keluarga.

Baca selengkapnya

Getuk Goreng Sokaraja Manis Dan Nikmat Khas Banyumas


  Sokaraja adalah suatu daerah yang terletak dikabupaten banyumas jawa tengah.kali ini admin akan membagikan resep getuk yang berasal dari sokaraja. Bahan bakunya adalah singkong,pastinya sobat kuliner sudah tidak asing lagi dengan singkong. Langsung saja kita persiapkan bahan-bahannya,dan cara pengolahannya adalah sebagai berikut.

Bahan yang dibutuhkan:
  1. 2 kg singkong
  2. 1/2 kg gula merah
  3. 80 gram tepung beras
  4. 2 sdm terigu
  5. Garam secukupnya
  6. Minyak goreng
Langkah-langkah pengolahannya:
  1. Singkong dibersihkan kulitnya,lalu cuci bersih
  2. Potong-potong singkong,kemudian direbus
  3. Iris halus gula merah
  4. Rebus gula merah dengan air secukupnya
  5. Aduk sampai gula tercampur dengan air
  6. Masukan singkong yang sudah direbus
  7. Aduk sambil tambahkan gula sedikit demi sedikit sampai tercampur rata
  8. Angkat getuk dan tiriskan
  9. Campurkan tepung terigu,tepung beras,garam,air
  10. Aduk-adus sampai tercampur rata dan adonan menjadi sedikit kental
  11. Celupkan getuk kedalam adonan tepung,lalu goreng pada minyak panas
  12. Goreng sampai warna berubah kecoklatan
  13. Getuk goreng siap dinikmati
 Sepertinya enak sekali ya sobat,manis-manis empuk.bahannya mudah didapat,dan cara pengolahanya juga tidak terlalu sulit.sangat cocok buat oleh-oleh atau dinikmati bersama keluarga tercinta,selamat mencoba.
Baca selengkapnya

Tuesday, December 6, 2016

Gulai Ikan Patin khas Jambi yang menggugah selera


Selamat jumpa kembali, sahabat kuliner,kali ini admin akan membagikan resep dari daerah jambi yaitu gulai ikan patin. Ikan memang sangat digemari oleh masyarakat,selain mudah didapat juga bisa dimasak berbagai jenis olahan. Langsung saja kita siapkan bahan dan bumbunya.

Bahan-bahan yang dibutuhkan:
  • 3 ekor ikan patin
  • 600 cc santan encer
  • 300 cc santan kental
  • 4 cm serai ( digeprek )
  • 3 lembar daun salam
  • Garam dan gula secukupnya
  • 3 sdm minyak goreng
Bumbu yang dihaluskan:
  • 10 siung bawang merah
  • 7 siung bawang putih
  • 5 kemiri
  • 4 cm kunyit 
  • 1/2 sendok teh merica
  • 3 cm jahe
Langkah-langkah pengolahanya:
  • Ikan dibersihkan lalu cucu bersih
  • Lumuri ikan dengan garam dan air jeruk nipis supaya bau amisnya hilang
  • Bumbu yang sudah dihaluskan digoreng sampai harum
  • Setelah bumbu harum tambahkan santan encer,gula,dan garam
  • Aduk sampai rata dan biarkan mendidih
  • Masukkan ikan patin
  • Aduk rata agar bumbu meresap pada ikan 
  • Tambahkan santan kental
  • Aduk rata dan biarkan matang sempurna
  • Gulai ikan patin siap dihidangkan
Kurang lebihnya seperti itu cara pengolahanya,cukup praktis untuk kita coba dirumah.sebagai menu untuk keluarga tercinta.
Baca selengkapnya

Monday, December 5, 2016

Ayam Taliwang khas Lombok Lezat Menggugah Selera


Ayam Taliwang khas Lombok Lezat Menggugah Selera
 Indonesia adalah negara kepulauan yang terdari dari berbagai suku,kali ini admin akan membagikan resep khas daerah lombok. Untuk para sobat yang tinggal diluar lombok seperti admin bisa mencobanya dirumah. Langsung saja sobat kita siapkan bahanya.

Bahan utama:
  1. 1 ekor ayam kampung
  2. 3 sdm minyak goreng ( untuk mengolesi ayam )
  3. 3 sdt air jeruk
Bumbu yang dihaluskan:
  1. 10 buah cabai merah
  2. 8 buah cabai rawit
  3. 6 siung bawang putih
  4. 10 siung bawang merah
  5. 3 buah tomat
  6. 4 cm kencur
  7. 3 sdt gula merah
  8. 1 sdt terasi
  9. Garam secukupnya
  10. Minyak secukupnya untuk menumis bumbu
Cara pengolahanya:
  1. Ayam dibersihkan dan dicuci bersih
  2. Kemudian ayam diolesi dengan minyak goreng
  3. Bakar ayam sampai kecoklatan
  4. Setelah warna sudah berubah kecoklatan tusuk-tusuk ayam tiriskan
  5. Tumis bumbu sampai harum
  6. Ayam yang sudah ditusuk-tusuk kemudian olesi dengan bumbu yang sudah ditumis
  7. Bakar ayam sampai matang
  8. Ayam taliwang siap disajikan
 Begitulah kurang lebihnya cara mengolahnya,para sobat kuliner. Kalau dijawa tempat admin tinggal seperti ayam bakar ya... rasanya dijamin makyusss
Sobat kuliner bisa mencobanya dirumah sebagai menu makan besama keluarga selamat mencoba.
Baca selengkapnya

Gembus khas Cilacap gurih dan empuk


 Hallo sobat kuliner apakah diantara sobat ada yang tahu dengan Gembus,salah satu jenis makanan yang terbuat dari singkong. Mungkin banyak sobat yang belum tahu jenis makanan ini,kali ini admin akan berbagi resep gembus yang berasal dari cilacap. Kalau didaerah cilacap banyak dijumpai ketika ada hiburan dalam hajatan seperti wayang kulit,kuda lumping,dan lainnya. Mari sobat kita siapkan bahan yang dibutuhkan untuk membuat gembus.

Bahan utama:
  • 3 kg singkong
  • Garam secukupnya
  • Penyedap rasa ( sesuai selera )
  • Tepung tapioka ( untuk mengolesi )
  • Minyak goreng
Langkah-langkah membuatnya:
  • Singkong dibersihkan lalu cuci bersih
  • Parut singkong dan peras airnya
  • Air perasan singkong taruh dalam wadah dan biarkan mengendap
  • Setelah mengendap buang airnya dan ambil endapanya atau patinya
  • Campurkan singkong yang sudah diperas dengan pati dan garam aduk sampai rata
  • Setelah menjadi adonan kukus sampai matang
  • Angkat kemudian ditumbuk sampai halus
  • Setelah ditumbuk pindahkan dalam wadah biarkan sampai dingin
  • Setelah dingin potong-potong memanjang dengan ditaburi tepung tapioka agar tidak lengket
  • Potongan-potongan tersebut kemudian dibentuk bulat dengan merekatkan kedua sisinya
  • Taburkan terus tepung tapioka supaya tidak lengket
  • Setelah selesai gembus siap digoreng
  • Gembus siap dinikmati
Demikian sobat kuliner cara membuat gembus khas cilacap,apa bila sobat kuliner penasaran sobat bisa membuatnya dirumah. Selamat mencoba
Baca selengkapnya

Lanthing Khas Kebumen Jawa Tengah Gurih Dan Renyah


Lanthing Khas Kebumen Jawa Tengah Gurih Dan Renyah
 Lanting adalah jenis camilan yang terbuat dari singkong,sahabat kuliner pastinya sudah tidak asing lagi dengan singkong.bahan baku yang bisa dimasak berbagai jenis makanan,salah satunya adalah lanting yang akan admin bagikan resepnya untuk para sahabat kuliner. Langsung saja kita siapkan bahan dan cara pengolahannya sebagai berikut.

Bahan yang dibutuhkan:
  • 2 kg singkong
  • 6 siung bawang putih
  • 1 sdm ketumbar
  • Garam secukupnya
  • Pewarna makanan ( jika suka )
  • Minyak untuk menggoreng
Langkah-langkah pengolahanya:
  • Kupas singkong lalu cuci bersih
  • Singkong yang sudah bersih rendam dalam air selama kurang lebih 1 jam
  • Haluskan bawang putih,ketumbar,garam menjadi satu
  • Kukus singkong yang sudah direndam kurang lebih selama 1 jam sampai benar-benar matang
  • Angkat singkong yang sudah matang kemudian dihaluskan atau ditumbuk
  • Setelah singkong sudah dihaluskan campurkan dengan bumbu yang sudah dihaluskan lalu aduk sampai rata
  • Ambil adonan singkong kurang lebih 1 sendok makan lalu pilin menjadi bentuk tali
  • Bisa menggunakan mesin giling agar lebih cepat
  • Setelah dipilin bentuk menjadi angka 8 atau bulat kecil
  • Jemur lanting sampai kering
  • Goreng lanting sampai lanting berwarna kecoklatan
  • Lanting siap dinikmati

Sahabat kuliner,seperti itu cara membuatnya,praktis bukan,dan bahannya juga mudah didapat,selanjutnya jika sudah matang.simpanlah dalam toples,dan bisa kita nikmati sebagai teman santai bersama keluarga. Selamat mencoba sahabat kuliner.
Baca selengkapnya

Krawu Tempe Gurih Dan Lezat Ala Dapur Rumahan


 Selamat siang sobat kuliner,siang ini admin akan membagikan sebuah resep yang berbahan dasar tempe pasti sudah tidak asing lagi para sobat dengan tempe. Jika bosan dengan olahan tempe yang hanya digoreng sobat bisa mencobanya dengan resep yaang akan admin bagikan yaitu krawu tempe. Mari sobat kita siapkan bahan dan bumbunya

Bahan yang dibutuhkan:
  • 400 gram tempe yang sudah dikukus ( potong dadu )
  • 250 gram kelapa parut ( jangan terlalu tua )
  • 7 buah cabai rawit
  • 7 buah cabai merah
  • 4 cm kencur
  • 4 siung bawang putih
  • 4 siung bawang merah
  • 60 gram gula merah
  • 6 lembar daun jeruk purut
  • Garam secukupnya
Cara membuatnya:
  • Siapkan tempe yang sudah dikukus
  • Campur rata dengan bumbu yang sudah dihaluskan
  • Rebus sebentar agar bumbu menyerap dan rasanya lebih nikmat
  • Tambahkan garam dan parutan kelapa
  • Rebus lagi sampai matang
  • Tambahkan daun kemangi jika menyukainya
  • Krawu tempe siap dihidangkan
Demikianlah kurang lebihnya cara pengolahanya,yang bisaaadmin bagikan,dan sobat bisa mencobanya sebagai menu makan bersama keluarga tercinta.

Baca selengkapnya

Sunday, December 4, 2016

Rengginang Bawang Gurih Dan Renyah Khas Jogja


 Halo sobat kuliner kali ini admin sedang jalan-jalan dikota jogja nih,sambil mencari jenis-jenis makanan yang ada di daerah ini. Admin menemukan satu resep jajanan yang tak asing lagi yaitu rengginang. Sobat juga bisa membuatnya dirumah sebagai camilan di saat santai di rumah bersama keluarga. jika sobat tertarik,mari sobat bisa langsung saja siapkan bahan-bahannya,sebagai berikut

Bahan-bahan:
  • 2 kg beras ketan ( cuci bersih lalu rendam dengan air selama ssemalam
  • 20 butir bawang putih
  • 2 sdm garam atau secukupnya
  • 2 sdt bumbu kaldu
  • 350 air kelapa
  • Pewarna makanan sesuai selera untuk mempercantik tampilan
  • 500 ml minyak goreng
Cara mengolahnya:
  • Kukus beras ketan sampai mekar selama kurang lebih 30 menit
  • Masak ketan dengan air kelapa yang telah dicampur dengan bumbu yang sudah dihaluskan
  • Tambahkan pewarna makanan lalu kukus kembali sampai matang selama kurang lebih 45meenit
  • Setelah matang bentuk rengginang dengan cara ambil 1 sendok makan ketan kemudian pipihkan diatas tampah
  • Setelah semua selesai jemur dibawah sinar matahari sampai benar-benar kering
  • Goreng rengginaang sampai matang
Seperti itulah resep yang bisa admin bagikan,cara membuat rangginang ,sobat bisa membuatnya sendiri dirumah.sebagai teman saat santai sobat kuliner,selamat mencoba.


Baca selengkapnya

Kroket Ayam Mie Telor Maknyus Dan Nikmat


 Kali ini admin akan membagikan resep membuat camilan untuk menemani waktu santai sobat kuliner bersama keluarga. Admin akan membuat kroket ayam mie telor,para sobat bisa juga membuatnya dirumah. Langsung saja kita siapkan bahan-bahannya dan cara pengolahannya

Bahan-bahan:
  1. 300 gram dada ayam ( rebus potong dadu kecik )
  2. 2 bungkus mie instan ( rebus setengah matang )
  3. 250 gram kentang ( kukus dan haluskan )
  4. 120 gram wortel ( potong dadu kecil )
  5. 250 gram tepung roti
  6. 4 butur telor
  7. 3  tangkai daun seledri
  8. 1 bungkus penyedap rasa ayam
  9. 5 siung bawang putih ( cincang halus )
  10. 6 siung bawang merah ( cincang halus )
  11. 1/2 sdt lada
  12. Gula dan garam secukupnya
  13. Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng
Cara pengolahanya:
  1. Campurkan semua bahan mie,kentang,wortel,ayam,seledri,bawang merah dan putih,telur 2 butir,gula,garam,penyedap rasa
  2. Setelah tercampur rata,bentuk menjadi bulat lonjong atau sesuai selera
  3. Celupkan kedalam kocokkan telor
  4. Gulingkan dalam tepung roti
  5. Goreng hingga kuning kecoklatan
  6. Siap disajikan
Sobat kuliner seperti itulah kurang lebihnya cara pengolahanya,sobat kuliner bisa membuatnya dirumah.
Baca selengkapnya

Tumis Daging Sapi pedas Dan Nikmat Menggugah Selera


 Berbicara makanan pedas sudah pasti menjadi menu yang paling dicari sahabat kuliner. Rasanya ada yang kurang jika makan makanan yang tidak pedas,kali ini admin akan membagikan resep masak pedas yaitu Tumis dagung sapi.pastilah sudah tidak asing lagi ditelinga para sahabat kuliner. Untuk itu mari kita siapkan bahan-bahanya dan bumbunya diantaranya sebagai berikut

Bahan-bahan dan bumbu
  • 400 gram daging sapi ( iris tipis )
  • 1/2 buah bawang bombay ( iris panjang )
  • 3 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 5 buah cabai merah besar atau sesuai selera
  • 1 sdm saus tiram
  • 1/4 mrica bubuk
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • 250 ml air
  • Margarin secukupnya untuk menumis 
Cara Memasaknya:
  • Panaskan margarin pada wajan,tumis bawang merah,bawang putih,dan bawang bombay
  • Masukan daging sapi,aduk dan masak sampai daging berubah warna
  • Tambahkan cabe merah aduk sampai layu
  • Masukkan saus tiram,merica bubuk,gula dan garam aduk hingga rata
  • Tambahkan air dan masak sampai daging empuk dan matang
  • Tumis daging sapi pedas siap dihidangkan
 Sahabat kuliner kurang lebih seperti itulah cara mengolahnya,sahabat bisa memasaknya sebagai menu makan bersama keluarga. Dijamin keluarga akan betah menikmati santap makan dirumah,selamat mencoba para sahabat kuliner.
Baca selengkapnya

Burger Tempe Saus Lada Hitam Lezat Dan Nikmat


 Selamat siang sahabat kuliner,kali ini admin akan berbagi resep cara pengolahan tempe yang unik.Jika sahabat kuliner bosan dengan pengolahan tempe yang begitu-begitu saja,admin akan mengajak sahabat kuliner untuk membuat burger tempe saus lada hitam. Dijamin maknyus,langsung saja kita siapkan bahan-bahanya dan cara pengolahanya sebagai berikut

Bahan yang dibutuhkan
  • 300 gram tempe yang sudah dikukus dan dihaluskan
  • 1 batang seledri ( dicincang )
  • 1 butir telur ( pisahkan kuningnya )
  • 1 buah bawang bombay ( dicincang )
  • 2 buah bawang putih ( dicincang )
  • 2 batang daun bawang ( iris tipis )
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdt mrica bubuk
  • 1 sdt garam atau secukupnya
  • 1/2 sdt pala bubuk  
  • 4 lembar keju
  • Margarin secukupnya untuk menggoreng
Bahan Saus Lada Hitam
  • 1 buah bawang bombay ( cincang halus )
  • 2 sdm saus tomat
  •  2 sdt kaldu bubuk
  • 1 sdt lada hitam bubuk
  • 1 sdt garam atau secukupnya
  • 1 sdm terigu
  • 1 sdm mentega
  • 1/2 sdt pala bubuk
  • 200 ml air
Cara memasaknya
  1. Tempe: Tumislah bawang putih,bawang bombay,daun bawang sampai layu.
  2. Setelah matang angkat lalu campurkan dengan semua bahan kecuali putih telur, kemudian aduk sampai rata.
  3. Bentuk adonan menjadi bulat dan pipih dengan ukuran kurang lebih 6cm dan tebal 3cm.
  4. Gunakan putih telur untuk melumuri permukaan adonan yang sudah dibentuk
  5. Panaskan margarin,lalu goreng sampai berubah warna kecoklatan.
  6. Saus: Panaskan mentega tumis bawang bombay sampai harum dan matang.
  7. Masukan terigu dan air masak dengan api kecil,tambahkan garam,kaldu bubuk,lada bubuk,gula,saus tomat,dan pala bubuk.
  8. Masak terus sampai mendidih dan kental.
  9. Selipkan tempe diantara roti bakar tumpuk dengan tomat dan daun selada siram dengan saus lada hitam
  10. Siap disajikan
  Demikian diantaranya cara pengolahanya sahabat kuliner mudah bukan. Sangat pas disajikan saat kumpul dengan keluarga. Selamat mencobanya dirumah sahabat kuliner untuk mengisi waktu luang anda.
Baca selengkapnya

Saturday, December 3, 2016

Sup jagung ala Taiwan

 Halo sahabat kuliner kali ini admin akan berbagi resep sup jagung ala Taiwan,berhubung ditaiwan sudah mulai musim dingin rasanya pas kita masak yang anget-anget. Caranya mudah dan bahanya juga mudah didapat,sahabat kuliner bisa mencobanya dirumah. Langsung saja kita siapkan bahan dan cara mengolahnya dibawah ini.

Bahan-Bahan

  • 3 buah jagung manis 
  • 2 buah wortel ( dipotong dadu kecil )
  • 15 buah buncis ( dipotong kecil-kecil )
  • 1 butir telur
  • 3 siung bawang putih
  • Kaldu ayam secukupnya
  • Garam dan gula secukupnya

Cara pengolahanya sebagai berikut
  • Rebus jagung manis sampai matang lalu disisir
  • Masak kuah jagung dengan air rebusan jagung sampai mendidih
  • Masukan bawang putih dan kaldu ayam masak selama 3 menit.
  • Masukan jagung,wortel,buncis yang sudah dipotong-potong
  • Masukan telur yang sudah dikocok
  • Tambahkan garam dan gula secukupnya sesuai selera
  • Setelah semua matang tiriskan dan siap dihidangkan

Demikianlah sahabat kuliner cara memasaknya praktis bukan,sangat cocok dihidangkan dipagi hari yang dingin. Selamat mencoba sahabat kuliner
Baca selengkapnya