Wednesday, July 13, 2016

resep minuman segar es buah sirup


 Dalam membuat minuman yang segar,tentu kita pasti menambahkan es supaya bisa lebih dingin,dan lebih lengkap lagi jika kita tambahkan buah-buahan supaya lebih mantab lagi,kali ini admin akan bagikan cara buat minuman yang segar dengan campuran buah-buahan dan tambahan es serta sirup,dan tentu minuman ini di samping bisa menyegarkan badan di saat letih,dan buah-buahan yang tercampur dengan es sirup ini juga mengandung banyak vitamin,seperti buah alpukat,melon dan nangka,dan masih banyak lagi campuran buah lainnya dalam membuat es buah yang akan admin bagikan resepnya,langsung saja jika sobat java kuliner ingin membuat sendiri,silahkan persiapkan semua bahan serta cara pembuatan di bawah ini

 Bahan-bahan yang yang harus kita siapkan untuk membuat minuman segar es buah,sebagai berikut
  • Melon kita butuhkan setengah kilogram saja
  • Nangka yang matang,seperlunya
  • Alpukat 1 buah saja
  • Nanas setengah buah saja,kupas kulitnya,potong-potong sesuai selera
  • Untuk bahan opsional bisa tambahkan strawberry,apel malang,anggur,dls
 Sekarang kita akan persiapkan bahan untuk sirup dari es buah yang akan kita buat
  • Persiapkan panci,lalu masukkan air 2 gelas,masak sampai matang
  • Selanjutnya masukkan gula pasir dan daun pandan
  • Masak sampai kedua bahan mendidih,dan air menyusut,setelah itu angkat dan dinginkan,dan tambahkan sirup frambozen sesuai selera,dan aduk supaya merata
Bahan tambahan untuk membuat es bah sirup sebagai berikut
  • Bubur mutiara,rumput laut,cingcau hitam,dawet sagu,dan kolang-kaling,sesuai selera
  • Susu kental manis,rebus dengan air terlebih dahulu,setelah itu sisihkan
  • Es batu,sesuai kebutuhan,lalu serut,dan sisihkan
Langkah terakhir kita akan buat resep minuman segar es buah sirup sebagai berikut
  • Semua bahan dari buah-buahan potong-potong sesuai selera sobat java kuliner,selanjutnya kita akan siapkan mangkok saji,dan tata buah-buahan supaya menarik.
  • Selanjutnya kita tambahkan bahan tambahan seperti tersebut di atas,dan lanjut kita masukkan es serut yang telah kita buat tadi,tambahkan susu kental yang telah kita rebus,dan terakhir kita siramkan sirup.
  • Siap di hidangkan
 Demikian cara membuat minuman segar dengan es buah serta sirup,dan dengan bahan yang mudah kita dapatkan di sekitar kita,jika sobat java kuliner mempunyai resep yang terkait dengan artikel ini,bisa tuliskan di kolom komentar,atau pun bisa melalui surel.

Bagikan resep ke

resep minuman segar es buah sirup
4/ 5
Oleh

Langganan resep via email

Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

KOMENTARMU